Skenario Pembelajaran
Skenario Pembelajaran
Sebelum saya mengajar, maka terlebih dahulu saya akan merencanakan apa saja yang akan saya ajarkan kepada peserta didik saya. Bukan hanya itu, sebagai guru yang profesional maka saya akan memahami terlebih dahulu prinsip-prinsip mengajar, metode-metode mengajar, dan langkah-langkah dalam mengajar.
Selanjutnya, saya akan menyusun rencana pembelajaran saya di kelas. Pertama-tama saya akan masuk kelas, tersenyum, melangkahkan menuju meja dan salam kepada peserta didik. Tidak lupa menyuruh peserta didik untuk berdoa terlebih dahulu dengan dipimpin oleh ketua kelas. Tindakan tersebut merupakan tindakan pendahuluan/kegiatan awal bagian orientasi. Tindakan pendahuluan bagian orientasi lainnya yaitu memeriksa kehadiran peserta didik.
Lalu bagian apresiasi yaitu mengaitkan kembali materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan tema sebelumnya, mengingatkan kembali materi, dan mengajukan pertanyaan dengan pelajaran yang akan dilakukan.
Memotivasi dengan memberi gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan di pelajari.
Pemberian acuan juga akan saya berikan, misalnya memberitahukan mata pelajaran yang akan dibahas, memberitahukan tentang standar kompetensi, kompetensi dasar, indikator, dan KKM. Pembagian kelompok jika perlu.
Materi yang akan saya ajarkan nanti adalah teks deskripsi. Saat proses pembelajaran nanti, saya akan menyuruh peserta didik mengamati suatu objek/yang lainnya kemudian mendeskripsikannya. Mengidentifikasi ciri-ciri objek, tujuan, dan isi teks deskripsi. Peserta didik saya minta untuk mendengarkan penjelasan materi yang disampaikan oleh guru. Peserta didik saya perbolehkan bertanya apabila ada yang belum paham/kurang jelas. Meminta peserta didik untuk mendiskusikan materi teks deskripsi. Kemudian membacakan hasil diskusi yang sudah dibuat, maju satu-satu perwakilan kelompok. Masing-masing peserta didik saya minta untuk membuat teks deskripsi sebagai hasil dari pembelajaran, hasil pekerjaan dikumpulkan. Kemudian guru memberikan nilai sebagai bentuk apresiasi untuk peserta didik. Terakhir, peserta didik diminta untuk menyimpulkan hasil belajar dan membacakannya.
Tidak lupa, saya juga akan mengamati sikap/perilaku peserta didik saya saat pembelaharan sedang berlangsung.
Oleh: Aulia Shery Choriah (Universitas PGRI Semarang)
Komentar
Posting Komentar